Senin, 09 Mei 2011

Ketidakadilan di negeriku

Sejujurnya sangatlah sulit untuk menuliskan permasalahan adil dan tidak adil di dalam kehidupan sekitar, karena terlalu banyak ketidakadilan yang masyarakat rasakan.

Dimulai dari masyarakat kurang mampu yang tiap hari harus berjuang untuk mencari sesuap nasi demi menyambung hidup yang sesungguhnya sulit untuk mereka jalani, mereka dengan susah payah memeras keringat meskipun terkadang tidak mendapat hasil apapun. Masyarakat mulai bosan dengan kesengsaran, dan penindasan yang dirasakan tiap waktu. Mereka, orang-orang berkuasa dengan mudahnya menindas masyarakat kecil hanya demi kesenangan mereka.
Dimulai dari penggusuran rumah-rumah masyarakat kecil dimana-mana, penggusuran lapak-lapak dagang masyarakat, naiknya harga-harga kebutuhan hidup yang diluar jangkauan masyarakat, dan lain-lain.

Sedangkan para penguasa dengan mudahnya membuang-buang uang ataupun kas negara dengan berwisata ke luar negeri, serta dengan gaji ratusan juta rupiah, namun dengan hasil kerja yang sangat minim.
Padahal masyarakat kini membutuhkan 'mereka' yang disana seharusnya bekerja dan mengabdi untuk masyarakat.
Ada juga segelintir Penguasa yang menggunakan atau menghambur-hamburkan uang rakyat demi kepentingan pribadi maupun kepentingan kelompok mereka sendiri.

Hal ini dirasakan sangatlah tidak adil jika kita melihat dari keadaan sekitar kita yang sangat memilukan, sedangkan jika kita melihat keatas, dengan nyamannya para penguasa menikmati hak-hak masyarakat kecil.
Sungguh ketidakadilan yang tercipta di negeriku tercinta ini, dengan segala macam kekayaan di dalamnya.
Semoga kedepannya negeriku ini dapat merasakan apa yang dinamakan 'ADIL'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar